Saturday, December 14, 2013

De Rouille et d'Os


De rouille et d'os (Inggris: Rust and Bone) adalah film drama romantis Perancis-Belgia dirilis tahun 2012. Film ini disutradarai oleh Jacques Audiard, dibintangi Marion Cotillard dan Matthias Schoenaerts. De rouille et d'os diangkat berdasarkan kumpulan cerita pendek Craig Davidson dengan judul yang sama. Film ini bercerita tentang seorang pria pengangguran berumur 25 tahun yang jatuh cinta dengan seorang pelatih ikan paus pembunuh. Film ini bersaing untuk mendapatkan Palme d'Or di Cannes Film Festival 2012 dan mendapatkan standing ovation selama sepuluh menit di akhir pemutarannya. Selain itu film ini juga pernah dinominasikan dalam Screen Actors Guild Award, Golden Globe, BAFTA Awards dan masuk dalam sembilan kategori nominasi di César Awards.
Sinopsis
Ali, berumur 25 tahun, seorang pengangguran dan mempunyai seorang anak yang bernama Sam. Mereka tiba di Antibes, Perancis selatan, untuk mencari pekerjaan. Karena tidak memiliki uang, ia menumpang di rumah adiknya, Anna, yang juga memiliki masalah dengan uang dan dia mempunyai pekerjaan yang tak tetap.
Ali mendapat pekerjaan sebagai tukang pukul di sebuah klub malam tapi sebenarnya dia masih menyimpan hasratnya untuk kick boxing. Suatu malam di klub, Ali bertemu Stéphanie, seorang gadis cantik yang baru saja bertengkar. Ali mengantarkannya ke rumahnya karena Stéphanie terluka dalam perkelahian itu. Ali pun meninggalkan nomor teleponnya untuk Stéphanie.



Saturday, December 7, 2013

38 Témoins



38 Témoins (38 Saksi) adalah film drama Prancis-Belgia yang ditulis dan disutradarai oleh Lucas Belvaux. Film yang dirilis pada tahun 2012 ini merupakan hasil adaptasi dari novel karya Didier Decoin yang berjudul Est-ce ainsi que les femmes meurent ? Film ini menjadi film yang paling membuat saya penasaran dari semua film yang pernah saya tonton.



Sinopsis


Penduduk kota Havre lebih tepatnya di jalan Paris sedang terguncang akibat pembunuhan sadis seorang gadis di malam hari. Louise Morvand baru pulang dari Shanghai keesokan harinya dan merasakan suasana yang tidak enak. Dia bertanya kepada tetangga dan dari situ dia tahu bahwa ada pembunuhan di lingkungannya. Penduduk sekitar yang diinterogasi oleh polisi mengaku tidak tahu apa-apa, tidak mendengar dan tidak melihat apa-apa. Mereka sedang tertidur pulas saat kejadian pembunuhan berlangsung. Pierre Morvan, tunangan Louise, adalah seorang nahkoda pelabuhan untuk memandu kapal kontainer untuk memasuki pelabuhan Perancis. Polisi belum menginterogasi Pierre. 


Pierre mengaku pada Louise bahwa di malam pembunuhan itu dia pulang terlambat dari pelabuhan dan tidak mengetahui adanya pembunuhan. Namun, saat Louise tidur, Pierre yang trauma menceritakan dengan suara lirih apa yang sebenarnya terjadi. Malam pembunuhan, Pierre dibangunkan oleh teriakan keras dari luar. Bertanya-tanya apakah ia tidak bermimpi, lalu ia mendekati jendela di mana ia melihat seseorang yang berjalan terseok di lobi gedung. 

Sunday, December 1, 2013

La Délicatesse

La Délicatesse adalah sebuah film komedi romantis yang disutradarai oleh Stéphane dan David Foenkinos. Film ini diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karya David Foenkinos. La Délicatesse dibintangi oleh Audrey Tautou dan aktor Belgia,  François Damiens dan dirilis pada tanggal 21 Desember 2011. Film ini bisa menjadi film cinta yang cukup mengangetkan dan tak pernah kalian sangka !

Sinopsis


Nathalie, seorang wanita muda dan cantik, jatuh cinta dengan pria tampan dan sangat menarik, François. François lalu melamar Nathalie dengan sangat romantis dan akhirnya mereka pun menikah, berbulan madu, dan tak sabar untuk mempunyai anak. Nathalie lalu mendapatkan pekerjaan baru yang cukup bagus, hidup mereka pun tampaknya sangat sempurna. Suatu hari François pergi jogging dan ia meninggal karena tertabrak mobil. Nathalie sangat terpukul dan hidupnya pun hancur…

Saturday, November 30, 2013

Les Émotifs Anonymes



Les Émotifs Anonymes (Inggris: Romantics Anonymous) adalah film komedi romantis Prancis-Belgia yang disutradarai oleh Jean-Pierre Améris. Pemeran utama dalam film ini adalah aktris Prancis Isabelle Carré dan komedian Belgia Benoît Poelvoorde. Bagaimana jika dua orang yang sangat teramat pemalu dan sensitif bertemu dan jatuh cinta? Film ini menyajikan kisah cinta yang sangat unik, beda dengan kisah cinta lainnya. Dua orang pemalu + coklat = cinta !


Sinopsis


Angélique Delange adalah seorang pembuat cokelat berbakat, tetapi juga emosional (dalam hal ini sangat sensitif dan pemalu). Sebelumnya dia bekerja di sebuah toko coklat yang terkenal bernama Mercier. Coklat buatan Angélique membuat Mercier semakin terkenal tapi karena dia sangat pemalu maka dia meminta kepada tuan Mercier agar namanya dianonimkan. Selama tujuh tahun Angélique bekerja untuk Mercier hingga akhirnya Mercier meninggal dunia. Tak ingin identitasnya diketahui orang lain, terpaksa Angélique harus mencari pekerjaan baru. 


Tuesday, November 26, 2013

Festival Sinema Prancis 2013


Hai French Movie Lovers! Ada berita bagus nih buat kalian pecinta film Prancis! Festival Sinema Prancis 2013 kembali digelar di Indonesia pada tanggal 5-8 Desember 2013. Festival Sinema Prancis merupakan festival film asing pertama di Indonesia. Tahun ini Festival Sinema Prancis kembali bekerja sama dengan 21/XXI dan akan hadir di 9 kota di Indonesia yaitu Jakarta, Bandung, Bali, Balikpapan, Makassar, Malang, Medan, Surabaya, dan Yogyakarta.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...